Cara Membuat Garis Putus-Putus Di Ms Word Dengan Mudah Dan Cepat

Cara Membuat Garis Putus-Putus Di Ms Word Dengan Mudah Dan Cepat – Setelah sebelumnya saya membuat tutorial cara untuk membuat garis bawah untuk kali ini saya akan membuat tutorial cara membuat garis putus-putus di Ms Word.


Sebenarnya cara untuk membuat garis putus-putus tidaklah susah, caranya juga hampir sama dengan cara membuat garis bawah yang sudah saya terangkan sebelumnya. 
Sebuah garis pasti di pakai dalam membuat sebuah dokumen di Ms Word. Garis biasa di gunakan di bagian bawah sebuah judul. Garis juga berfungsi sebagai penanda bahwa tulisan atau paragrap tersebut adalah penting.
Bagi kalian yang belum tahu bagaimana cara membuat garis putus-putus di Ms Word berikut ini penjelasannya.

Cara Membuat Garis Putus-Putus Di Ms Word Dengan Mudah Dan Cepat.

Langkah pertama yang harus di lakukan adalah buka terlebih dahulu Ms Word
Setelah lembar kerja terbuka, kalian pilih menu Insert



Kemudian kalian pilih menu Shapes.


Nanti akan muncul banyak pilihan kalian pilih yang berbentuk garis atau line


Cara menggunakannya kalian tekan dan tahan pada mouse sebelah kanan sambil di tarik. Pastikan          posisinya benar-benar lurus
Setelah garis terbentuk, klik pada garis tersebut lalu masuk ke menu Format


Kemudian Pilih Shape Outlane dan klik tanda panah kebawahnya.


Nanti akan  muncul banyak pilihan juga, kemudian kalian pilih Dashes di lanjutkan pilih Square              Dot.


Nanti secara otomatis garis yang tadi sudah di buat akan berubah menjadi putus-putus.

Ada bebrapa jenis pilihan garis putus-putus yang bisa kalian gunakan untuk keperluan membuat dokumen, kalian tinggal sesuaikan saja jenis mana yang akan kalian pakai.
Kalian juga bisa merubah warna dan ukuran pada garis tersebut dengan tutorial yang sudah saya jelaskan sebelumnya tentang cara membuat garis bawah di Ms Word.
Nah, itulaah tutorial bagaimana membuat garis putus-putus di Ms Word dengan mudah dan cepat. Semoga artikel ini bisa membantu kalian yang masih belajar menggunakan Ms Word. Apabila ada pertanyaan, kalian bisa tulis di kolom komentar yang ada di bawah.

0 Response to " Cara Membuat Garis Putus-Putus Di Ms Word Dengan Mudah Dan Cepat "

Posting Komentar