8 Cara Cepat Mengatasi Komputer Sering Restart Sendiri Di Windows 7
Cara Cepat Mengatasi Komputer Sering Restart Sendiri Di Windows 7. Mungkin anda pernah mengalami pada saat menggunakan komputer tiba-tiba restart dengan sendirinya. Saya sendiri sering mengalami hal yang serupa. Ketika sedang asik bermain game komputer yang saya pakai restart dengan sendirinya dan itu terjadi secara berulang-ulang.
Komputer sendiri merupakan perangkat keras yang tersusun dari beberapa komponen atau hadware yang bekerja saling berkesinambungan, sehingga apabila salah satu komponen pada bermasalah maka kerja komputer pun akan terganggu. Salah satunya komputer akan restart sendiri.
Apabila anda mengalami hal yang serupa jangan terlalu khawatir dahulu. Sebelum anda melakukan hal yang lebih jauh sebaiknya cek lebih dahulu pada bagian-bagian komputer yang kemungkinan ada yang rusak sehingga membuat kerja komputer tidak maksimal.Adapun cara cepat mengatasi komputer sering restart sendiri terutama di windows 7 adalah sebagai berikut:
1. Periksa Hardisk
Hardisk merupakan salah satu komponen pada komputer yang sangat penting, di mana hardisk memiliki fungsi sebagai media penyimpanan dan ter-instalnya berbagai program yang ada di komputer. Sehingga jika pada alat ini memiliki kerusakan bisa juga bad sektor maka kerja komputer tidak akan berjalan sempurna salah satunya yang menyebabkan komputer sering restart dengan sendirinya.
Cara mengatasinya : anda cek pada bagian hardisk jika terjadi kerusakan atau bad sektor sebaiknya mengganti dengan yang baru.
2. Periksa VGA.
VGA juga bisa menyebabkan komputer sering restart. Biasanya jika VGA sudah bermasalah pada tampilan layar akan bergaris-garis besar dan membuat tampilan tidak jelas dan pada saat di pegang akan terasa sangat panas.
Cara Mengatasinya : Coba cabut terlebih dahulu VGA yang di pasang. Lalu cek fun pendingin apakah masih berfungsi dengan normal atau tidak. Bersihkan juga dari debu yang biasanya menempel di bagian kipasnya. Gosok pin kuningan dengan penghapus secara perlahan sampai kondisinya bening kembali. Coba pasangkan kembali VGA di komputer jika masih tidak bagus sebaiknya ganti dengan yang baru.
3. Periksa Bagian RAM.
Restart pada komputer juga bisa di sebabkan oleh kondisi RAM yang sudah tidak baik. Atau kapasitas pada RAM sudah tidak memadai sehingga menyebabkan komputer bekerja tidak sebagai mana mestinya.
Cara mengatasinya : Silahkan cabut terlebih dahulu RAM dari tempatnya lalu gosok pin kuningan dengan penghapus secara perlahan sampai terlihat bersih kembali. Bersihkan pula dudukan RAM dari debu dengan kuas atau di semprot. Jika sudah masukan kembali ke tempat semula. Anda juga bisa menambahkan RAM apabila kapasitas-nya sudah tidak memadai.
4. Periksa Kipas Prosesor.
Walaupun terlihat sepele akan tetapi fungsi kipas pada prosesor sangat penting. Apabila kipas dalam kondisi mati maka prosesor akan kepanasan overheat dan membuat komputer restart sendiri secara terus menerus. Debu yang menempel juga akan membuat kipas menjadi berat dan berputar secara lamabat.
Cara Mengatasinya : Cabut kipas prosesor dari tempatnya, bersihkan dari debu yang menempel dengan kuas atau bisa juga di semprot. Apabila kipas prosesor berat saat di putar coba berikan pelumas secukupnya. Ganti kipas jika memang kondisi-nya sudah mati total dengan yang baru.
5. Periksa Power Suplay.
Power Suplay memiliki fungsi sebagai penyalur tenaga listrik pada komponen komputer. Setiap komponen memiliki kapasitas penggunaan listrik yang berbeda-beda. Untuk itu peranannya sangat penting pada komputer. Apabila Power Suplay tidak bisa memenuhi kebutuhan komponen komputer yang lainnya maka bisa meyebabkan kerusakan.
Cara Mengatasinya : Coba gunakan alat untuk men-stabilkan arus listrik. Jika kondisi Power Suplay memang sudah tidak layak pakai sebaiknya di ganti dengan yang baru karena bisa menyebabkan kerusakan pada komponen komputer yang lain.
6. Periksa Prosesor
Prosesor yang dalam kondisi terlalu panas atau over heat akan menyebabkan komputer restart dengan sendirinya. Selain memperbaiki kondisi kipas yang sudah saya jelaskan di atas. Coba periksa juga kondisi Termal Paste mungkin kondisinya sudah kering.
Cara mengatasinya : Periksa termal paste pada prosesor jika sudah kering ganti dengan yang baru. oleskan secara merata pada permukaan prosesor jangan sampai terlalu tebal atau luber. Apabila anda tidak memiliki termal paste bisa gunakan pasta gigi. Tapi sifatnya hanya sementara untuk beberapa hari saja sambil anda beli termal paste yang baru.
7. Periksa Driver
Selain ke enam komponen di atas yang harus anda perhatikan juga adalah periksa driver yang terinstal di komputer. Apakah sudah sesuai apa belum dengan windows yang di pasang. karena tidak semua driver cocok dengan semua sistem operasi yang di pasang.
Cara mengatasinya : Periksa driver yang terpasang di windows apakah sudah sesuai atau tidak. Copot pemasangan-nya dan ganti dengan driver yang sesuai dengan operasi sistem yang anda pakai.
8. Periksa Virus.
Penyebab yang terakhir adalah virus. Terlalu banyak virus yang ada di komputer juga bisa membuat restart. Tak hanya itu program yang sudah di instal akan menjadi rusak dan terasa sangat berat saat di pakai dan juga membuat komputer menjadi hang.
Cara mengatasinya : Pasang anti virus yang bagus. Lalu lakukan scanning untuk membersihkan virus yang sudah terlanjur banyak di komputer.
Itulah 8 cara cepat mengatasi komputer sering restart sendiri di window 7. Semoga artikel ini bisa bermanfaat. Apabila ada pertanyaan boleh kirim di kolom komentar yang ada di bawah.
0 Response to "8 Cara Cepat Mengatasi Komputer Sering Restart Sendiri Di Windows 7"
Posting Komentar